Tiga Rahasia Kebahagiaan

Kita semua tentu tahu bahwa uang tidak bisa membeli kebahagiaan… namun sering kali kita berperilaku seolah-olah kita akan menjadi lebih bahagia dengan memiliki uang sedikit lebih banyak. Kita dikondisikan ingin menjadi lebih kaya (padahal kita tahu orang-orang kaya juga tidak bahagia); kita dilatih untuk menginginkan benda atau gaya hidup yang ditawarkan televisi agar kita membelinya, kita ingin memperoleh uang lebih banyak karena dengan demikian kita akan memiliki kehidupan yang lebih baik.
Namun semua itu tak akan memberikan kebahagiaan kepada kita. Tak peduli betapapun banyak uang kita di bank, tak peduli betapa indahnya pakaian yang kita kenakan atau mobil atau mainan mahal yang kita miliki, semua itu tak akan membuat kita menjadi lebih bahagia. Dan hal yang menyedihkan adalah bahwa itu semua akan mengarahkan kita selama puluhan tahun terus mengejar kekayaan dan kemewahan sebelum kita menyadari hal ini.
Jadi hal apa yang akan membuat kita bahagia? Kita beruntung karena ada tiga hal yang sangat mudah diperoleh. Ketiga hal ini sudah terbukti dalam penelitian – survey pada ratusan ribu orang tentang apa yang mereka punyai, macam apa kehidupan mereka, seberapa bahagianya mereka.


Inilah ketiga hal tersebut:

  • Hubungan yang baik. Ada kebutuhan manusia untuk dekat, untuk bermesraan, dengan manusia lainnya. Punya persahabatan yang baik, yang mendukung, perkawinan yang harmonis, atau hubungan yang erat dan penuh kasih-sayang dengan anggota keluarga kita, itu semua akan membuat kita jadi bahagia.

Langkah yang perlu dilakukan: Sediakan waktu hari ini juga. Untuk menghabiskan waktu dengan orang-orang yang Anda kasihi, untuk menyatakan pada mereka bahwa mereka sangat berarti bagi Anda, untuk mendengarkan mereka, dan untuk menumbuhkan hubungan yang erat dengan mereka.

  • Berpikir positif: Jelas saya sangat mendukung cara berpikir positif sebagai cara terbaik untuk mencapai tujuan Anda, namun ternyata itu juga dapat membawa Anda menuju kebahagiaan. Optimisme dan percaya diri merupakan beberapa indikator orang-orang yang menjalani hidup dengan bahagia. Orang bahagia merasa penuh daya,dia bisa mengendalikan kehidupan mereka, dan punya harapan positif pada kehidupan mereka.

Langkah yang perlu dilakukan: Jadikan berpikiran positif sebagai kebiasaan. Pada kenyataannya, ini seharusnya merupakan salah satu kebiasaan pertama yang harus Anda kembangkan. Jadikan kebiasaan untuk membuang semua pikiran negatif dan menggantikannya dengan pikiran positif. Daripada berpikir “Saya tidak bisa” lebih baik berpikir “Saya bisa”. Ini nampaknya tak berguna, namun ternyata setiap saat itu bekerja.

  • Mengalirlah. Ini merupakan konsep populer di internet belakangan ini – kita memasuki keadaan ini ketika kita sepenuhnya mem-fokuskan diri pada pekerjaan atau tugas yang ada di hadapan kita. Kita begitu tenggelam dalam apa yang kita lakukan sehingga kita lupa waktu. bekerja dan bersenang-senang yang bisa membawa Anda ke keadaan mengalir seperti ini memastikan bahwa Anda sedang menuju ke kebahagiaan. Orang merasakan kenikmatan yang lebih besar bukan ketika secara pasif tidak memikirkan apapun, tetapi ketika mereka secara sadar terserap dalam tantangan.

Langkah yang perlu dilakukan: Pilihlah pekerjaan yang Anda sukai. Secara serius -ini merupakan langkah yang teramat penting. Matikan TV Anda – karena ini adalah kebalikan dari mengalir – pergilah keluar dan lakukanlah sesuatu yang benar-benar menarik perhatian Anda.

Anda telah diberi Tiga Rahasia Menuju Kebahagiaan. Jangan menyia-nyiakannya.

◊◊

Tinggalkan komentar